Pengertian Negara
Bahwa dalam kehidupan manusia itu selalu berhubungan dengan Negara, misalnya kita menyelesaikan suatu jenjang pendidikan untuk memproleh ijazah, Siapakah yang berhak menerbitkan ijazah itu ? Akhirnya juga melalui Negara, dan seterusnya. Apakah itu Negara ?
Menurut Robert M. Mac Iver : Negara adalah perkumpulan yang menyelenggarakan penertiban dalam suatu masyarakat wilayah tertentu dengan berdasarkan system hokum dan untuk maksud tersebut Negara diberikan kekuasaan memaksa. Sehingga Negara merupakan organisasi kekuasaan yang mempunyai kedaulatan, yakni kekuasaan tertinggi untuk mengatur kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara.
Dalam kehidupan sehari-hari kita sering berhubungan dengan hal-hal yang diatur oleh Negara – Negara. Seprti pada aturan lalu lintas, pajak, pemilikan KTp/SIM, bersekolah dan semuanya harus mengikuti prosedur yang ditetapkan oleh Negara, yang pelaksanaannya dijalankan pemerintah dalam arti luas. Demikian sepintas tentang perkembangan istilah Negara.
0 Comments